Jika Tiap Cucu Mendapat 4 Telur Asin, Berapa Jumlah Telur Asin yang Dibagikan?

Nenek Udin bisa membuat telur asin, hari ini telur asinnya sudah jadi. Ia ingin membagikannya kepada semua cucunya. Cucu nenek Udin ada 6. Jika tiap cucu mendapat 4 telur asin, berapa jumlah telur asin yang dibagikan? Pembahasan kunci jawaban tema 2 kelas 3 halaman 105, tepatnya pada materi pembelajaran 6 subtema 2 Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia, buku tematik siswa kurikulum 2013 revisi 2017.

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan tugas sebelumnya, di mana kalian telah mengerjakan soal mengenai Berapa Jumlah Burung Merpati yang Dimiliki Paman Beni Jika Ia Memiliki 10 Kandang. Sudah mengerjakannya kan? Jika belum, silahkan buka link tersebut!

Ayo Berlatih

Jika Tiap Cucu Mendapat 4 Telur Asin, Berapa Jumlah Telur Asin yang Dibagikan

Saat liburan Beni dan sepupu-sepupunya menginap di rumah nenek. Nenek memiliki banyak binatang peliharaan. Bebek, ayam, dan kambing ada di kandang belakang rumah.

Penduduk desa tempat tinggal nenek, banyak yang memiliki hewan ternak. Beni dan sepupusepupunya senang berjalan-jalan di sekitar desa. Mereka melihat banyak binatang ternak. Mereka sudah mengunjungi peternakan sapi, domba, dan bebek.

Setelah berkunjung ke berbagai peternakan, Beni memiliki beberapa masalah. Ia belum bisa memecahkan masalah-masalah tersebut.

Bantu Beni menyelesaikan permasalahannya, yuk!

4. a. Nenek Udin bisa membuat telur asin. Hari ini telur asinnya sudah jadi. Ia ingin membagikannya kepada semua cucunya. Cucu nenek Udin ada 6. Jika tiap cucu mendapat 4 telur asin, berapa jumlah telur asin yang dibagikan? Jawaban : 6 x 4 = 24

b. Ada 2 cucu nenek tidak suka telur asin. Nenek membagikan telur asin mereka sama banyak kepada cucu-cucu yang lain. Berapa telur asin yang didapat tiap cucu nenek yang suka telur asin? Jawaban : 6

c. 6 x 4 = 4 x 6

Demikian pembahasan kunci jawaban tema 2 kelas 3 SD dan MI di buku tematik siswa halaman 105. Semoga bermanfaat dan berguna bagi kalian. Kerjakan juga soal lain pada materi pembelajaran 6 Subtema 2 Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia. Terimakasih, selamat belajar!

Exit mobile version