Rangkuman materi SMP Pecahan Matematika Mantul (Manfaat Betul), belajar dari rumah di TVRI yang tayang pada hari selasa tanggal 28 April 2020 beserta kunci jawaban soal pertanyaan dan pembahasannya. Ringkisan materi pecahan di TVRI dapat kamu baca dibawah ini.
Seperti biasa, untuk materi Mantul Matematika kali ini akan diajarkan oleh Abdur Arsyad (praktisi matematika). Kamu bisa melihat tayangan materi SMP di TVRI ini pada pukul 09.30 sampai dengan 10.00 WIB (Waktu Indonesia Barat).
Matematika Mantul : Pecahan
Cara mengurutkan pecahan berbeda dengan bilangan bisa. Mengurutkan pecahan bisa dari terkecil ke terbesar, atau terbesar ke terkecil. Cara mengurutkan pecahan adalah dengan menyamakan penyebut menggunakan kpknya. Perhatikan gambar dibawah ini :
KPKnya adalah 12, nah kemudian KPK 4, 6 dan 3 ini kita gunakan untuk samakan penyebut. Maka :
= 3/4 akan menjadi 9/12
= 1/6 akan menjadi 2/12
= 2/3 akan menjadi 8/12
Ketika penyebutnya sudah sama-sama semuanya. Kita urutkanlah pecahannya ini berdasarkan pembilangnya. Maka urutan dari yang terkecil hingga terbesar adalah 2/12, kemudian 8/12 dan 9/12 atau 1/6, 2/3 dan 3/4.
Penjumlahan Pada Pecahan
Pemahaman Konsep : Penjumlahan maupun pengurangan pada Pecahan perlu untuk menyamakan penyebutnya terlebih dahulu, kemudian kita bisa menghitungnya.
Contoh : 2/4 – 2/5 =
Cara mengerjakannya, samakan terlebih dahulu penyebutnya. Misalkan disamakan penyebutnya menjadi 20. Maka 15/20 – 8/20 = 7/20.
Sedangkan penjumlahan pengurangan pada Desimal perlu memperhatikan nilai tempat bilangan-bilangan desimal. Yaitu puluhan dengan puluhan, satuan dan satuan.
Contohnya : 12,345 + 1,342 = 13,687
Operasi Hitung Bilangan Pecahan
Untuk melakukan operasi hitung perkalian pecahan biasa, yaitu dengan mengalikan pembilang dengan pembeliang dan penyebut dengan penyebut. Jadi langsung saja dikalikan.
Contohnya : 2/5 x 7/3 = 2 x 7 / 5 x 3 = 14/15
Contoh soal : 17 ekor sapi dibagi kepada 3 orang anak. Anak pertama mendapatkan 1/2 bagian, anak kedua mendapat 1/3 bagian, anak ketiga mendapatkan 1/9 bagian. Berapa banyak sapi yang diterima masing-masing anak?
Karena jumlahnya ganjil yakni 17, maka tidak mungkin sapi tersebut dibagi dua. Oleh sebab itu harus digenapkan dan meminjam 1 ekor sapi milik tetangga menjadi 18.
Anak pertama 1/2 x 18 = 9 ekor sapi
Anak kedua 1/3 x 18 = 6 ekor sapi
Anak ketiga 1/9 x 18 = 2 ekor sapi
Jika dijumlahkan maka 9 + 6 + 2 = 17 ekor sapi, tersisa 1 ekor sapi kemudian dikembalikan kepada tetangga.
Nah itulah Rangkuman Materi SMP Pecahan Matematika Mantul di TVRI Selasa 28 April 2020. Kerjakan soal-soal pertanyaan berikut ini.
Pertanyaan pertama :
a. Urutkan pecahan 0,3 ; 36% ; 3/7 ; 5/9 ; 0,25 dari kecil ke besar!
b. Urutkan pecahan 2/3 ; 0,47 ; 4/7 ; 56% dari besar ke kecil!
Pertanyaan kedua :
Ibu Andi, Ibu Budi, dan Ibu Cecep Mengumpulkan Telur Untuk Disumbangkan ke Hajatan Ibu Irma.Berat telur yang disumbangkan Ibu Andi dan Ibu Budi adalah 8 kg, Ibu Budi dan Ibu Cecep adalah 12 kg, ibu Anda dan ibu Cecep adalah 9 kg.
a. Hitunglah berat telur seluruh sumbangan yang diterima ibu Irma!
b. Siapakah yang menyumbang telur paling banyak?
Pertanyaan ketiga:
Pak Somad memberi penghasilannya kepada istrinya 1/2 bagian, untuk keperluan senditi 1/5 bagian dan sisanya ditabung. Jika uang yang ditabung sebesar Rp.1.200.000, berapa rupiah dari penghasilan Pak Somad yang diberikan kepada istrinya?