Profil Negara Filipina : Jumlah Penduduk, Letak, Luas dan Ibu Kotanya – Filipina merupakan salah satu negara kepulauan di Asia Tenggara sama seperti Indonesia. Negara ini paling maju di Benua Asia setelah Perang Dunia II. Dibawah ini akan kami sajikan informasi tentang negara Filipina secara lengkap, singkat dan jelas.
Informasi yang akan kami sajikan meliputi jumlah penduduk terbaru dan perkembangannya, letak astronomis dan geografis, luas wilayah dan pembagian administratif, ibu kota serta beberapa rekomendasi tempat wisata terpopuler dan hits yang tidak boleh Anda lewatkan begitu saja. Simak selengkapnya!
Profil Negara Filipina Secara Lengkap dan Singkat
Filipina adalah sebuah negara republik di Asia Tenggara. Negara ini memiliki semboyan “Maka-Diyos, Maka-Tao, Makakalikasan at Makabansa” yang berarti “Untuk Tuhan, Manusia, Alam, dan Negara”. Filipina merupakan sebuah negara kepulauan, negara ini terdiri dari 7.641 pulau.
Pemerintahan negara Filipina menganut sistem pemerintahan Kesatuan Republik. Pemerintah Filipina mengikuti Pemerintah Amerika Serikat. Presiden dipilih dalam pemilu untuk masa jabatan 6 tahun, dimana Presiden berfungsi sebagai kepala negara, kepala pemerintahan, dan Panglima Tertinggi angkatan bersenjata.
Baca Juga: Profil Negara Timor Leste
Jumlah Penduduk Filipina
Pada urutan berapa jumlah penduduk negara Filipina? Jumlah total populasi penduduk Filipina pada tahun 2015 mencapai kurang lebih sekitar 100 juta jiwa. Mayoritas masyarakatnya tinggal di Pulau Luzon, dan kota Manila. Orang-orang asli Filipina dikenal dengan Filipino.
Penduduk asli Filipina ialah suku Aeta, namun suku ini sudah terpinggir dan populasinya kurang lebih hanya 30 ribu jiwa. Orang asli Filipina dijuluki sebagai orang Filipino.
Letak Negara Filipina
Secara astronomis negara Filipina letaknya berada di antara 116° 40′, dan 126° 34′ BT (Bujur Timur), dan 4° 40′, dan 21° 10′ LU (Lintang Utara). Di Selatan dengan Laut Sulawesi, di Barat dengan Laut Tiongkok Selatan, dan di Timur berbatasan dengan Laut Filipina.
Selengkapnya: Batas Wilayah Filipina
Luas Negara Filipina
Luas wilayah Filipina kurang lebih sekitar 300.000 km2. Wilayahnya yang berbentuk kepulauan menjadikan filipina memiliki garis pantai yang cukup panjang. Yakni sepanjang 36.289 km, menempati urutan ke-5 negara di dunia dengan garis pantai terpanjang.
Selain itu, Filipina juga dikenal sebagai negara pertanian yang terletak pada bukit-bukit lereng perbukitan Sagada dan Banaue di Provinsi Ifugao. Pertanian padi di bukit tersebut berada pada ketinggian 5 ribu kaki diatas permukaan laut. Dan berdasarkan keputusan UNESCO dinyatakan sebagai warisan dunia, tepat pada tahun 1995.
Profil Ibu Kota Negara Filipina
Apa nama ibu kota negara Filipina? Ibu kota negara Filipina sendiri yaitu Manila. Bahasa resmi yang digunakan adalah Filipino dan Inggris. Mayoritas agama di negara Filipina sendiri adalah 91.38% Kristen, 10.8% Protestan, 80.58% Katolik Roma, 5.57% Islam, 2% Agama tradisional, dan 1.05% lainnya.
Filipina merupakan negara penghasil pertanian yang cukup besar. Diantaranya seperti beras, jagung, kelapa, tebu, daging sapi, daging babi, pisang, mangga, telur dan nanas. Kemudian dibidang perindustrian negara ini menghasilkan spatu, produk elektronik, perminyakan , garmen dan produk dari bahan kayu.
Baca juga: Profil Negara China
Tempat Wisata Populer di Filipina
Punya rencana liburan ke negara Filipina? Berikut ini kami rekomendasikan beberapa obyek wisata yang terkenal dan populer sampai ke penjuru dunia yang wajib Anda kunjungi. Diantaranya seperti Manila Ocean Park, Chocolate Hills, Sungai Bawah Tanah Puerto Princesa, Gunung Taal, Pulau El Nido, Mines View Park, Pugudpud, Honda Bay di Pulau Cowrie dan Siargo.
Demikian informasi secara singkat mengenai Profil Negara Filipina dan rekomendasi beberapa obyek wisata populer yang wajib Anda singgahi. Semoga ulasan diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Lihat juga info seputar profil negara di kawasan ASEAN lainnya. Terimakasih. Selanjutnya: Profil Negara Thailand