3 Susunan Menu Makanan Kontinental : Contoh dan Penjelasannya

Susunan Menu Makanan Kontinental – Setelah mengetahui pengertian masakan kontinental dan oriental beserta contoh dan perbedaannya, nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai susunan menu makan pada hidangan masakan kontinental.

Makanan kontinental diberikan dalam sebuah hidangan dengan sususan menu. Menu adalah suatu susunan makanan dan minuman untuk satu kali makan. Susunan menu makanan kontinental terdiri dari berbagai macam makanan yang dimakan secara bergiliran yang disebut courses/kosis dan mempunyai urutan tertentu.

Susunan Menu Makanan Kontinental

Menu yang sederhana dapat hanya terdiri dari satu atau dua giliran santapan saja tetapi dapat terdiri dari bermacam-macam masakan yang disajikan berturut-turut menurut urutan yang telah ditentukan. Saat ini susunan menu makanan kontinental disusutkan menjadi 3 giliran yaitu appetizer, main course, dan dessert.

1. Appetizer (makanan pembuka)

Susunan Menu Makanan Kontinental yang pertama adalah Appetizer, dalam istilah bahasa Indonesia yaitu ‘hidangan pembuka’. Sedangkan istilah Perancis menyebutnya Hors d’oeuvre (starter). Appetizer merupakan penghantar untuk menikmati hidangan utama (main course).

Sebagai hidangan pembuka appetizer berfungsi untuk membangkitkan selera atau merangsang nafsu makan. Appetizer hendaknya memiliki rasa yang enak, ringan, menyegarkan (biasanya rasanya agak asam untuk merangsang selera makan), berukuran kecil (biet size, inger food), dan disajikan dengan penampilan menarik.

Appetizer dapat berupa hidangan panas (canape, fritters, soup) atau dingin (salad, Chilled FruitCocktail, Shrimp Cocktail), dan adakalanya berasa pedas. Hidangan appetizer hendaknya disajikan dengan prima, meliputi rasa, aroma, penampilan, dan kesesuaian dengan alat saji agar dapat membangkitkan selera dan memberikan kesan bahwa hidangan yang akan disajikan setelahnya akan lebih enak lagi.

2. Main course (makanan utama)

Makanan utama (main course) adalah hidangan pokok dari suatu susunan menu lengkap. Ukuran porsi main course lebih besar dari appetizer. Main course disajikan lengkap terdiri dari makanan sebagai sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral seperti :

  • Sumber karbohidrat: kentang, nasi, pasta
  • Sumber protein & lemak: daging, unggas, ikan, telur
  • Sumber vitamin & mineral: sayuran

Makanan yang dihidangkan terdiri dari lauk pauk hewani yang disertai kentang dan sayuran antara lain adalah :

a) Lauk pauk hewani yang dihidangkan pada main course seperti daging, ikan (kakap, tuna, tenggiri), unggas (ayam, bebek, kalkun), dan sea food (kerang, cumi-cumi, udang, lobster, kepiting) yang diolah dengan bermacam-macam cara dan menghidangkanya dengan saus dan besar porsinya berkisar 175 gram s.d 225 gram.

b) Sayuran yang dihidangkan pada main course ialah sayuran kontinental. Pada umumnya seperti buncis, bunga kol, lobak putih, brocoli, asparagus, dan lainya dan besarnya adalah 75gram.

c) Untuk garniture, kentang maupun penggantinya seperti macam-macam pasta yang dihidangkan dengan roti/roll yang besar porsinya 75 gram. Untuk nasi kadang juga mengganti kentang dengan lauk-pauk yang sesuai.

3. Dessert (makanan penutup)

Dessert atau hidangan penutup berfungsi untuk menghilangkan kesan dari hidangan sebelumnya. Dessert disebut juga hidangan pencuci mulut. Rasa dessert umumnyaadalah manis. Dessert terdiri dari 3 (tiga) macam, yaitu :

a) Hot dessert, dihidangkan pada suhu 60oC. contoh: kue sus isi manis, cake, puding roti, puding karamel, pancakes, dsb.

b) Cold dessert, dihidangkan pada suhu 10-15oC. contoh: macam-macam puding, cooktail, dsb.

c) Frozen dessert, dihidangkan pada suhu 0oC. contoh: macam-macam ice cream, sorbet, punch, dsb.

Nah itulah tiga Susunan Menu Makanan Kontinental beserta contoh dan penjelasannya. Semoga bermanfaat, baca juga artikel menarik lainnya seperti : Karakteristik Makanan Negara Oriental

Exit mobile version