Apa bahan campuran yang dapat dijadikan energi alternatif ampas tebu? Pembahasan kunci jawaban soal PTS (Penilaian Tengah Semester) kelas 3 SD / MI di buku tematik siswa pada materi pembelajaran tematik 6 subtema 3 dan 4.
Pembahasan pertanyaan kali ini merupakan lanjutan soal sebelumnya, di mana kalian telah mengerjakan soal tentang apa kewajiban kita agar peristiwa seperti diatas tidak terjadi? Sudah mengerjakannya kan? Jika belum, silahkan buka link tersebut!
Pembahasan Soal dan Jawaban:
3. Perhatikan teks berikut untuk soal nomor 3 dan 4
Energi Alternatif Ampas Tebu
Selama ini ampas tebu hanya menjadi limbah yang tidak dimanfaatkan. Bahkan limbah itu menjadi sumber pencemaran lingkungan di sekitar pabrik gula. Padahal di dalamnya berpotensi untuk sumber energi alternatif melalui pengolahan lebih lanjut. Dalam satu kilogram limbah ampas tebu mengandung setidaknya 2,5 persen gula dengan nilai kalor sebesar 1.825 kkal. Nilai kalor tersebut masih bisa ditingkatkan melalui pencampuran dengan sumber biomassa lainnya seperti eceng gondok. Pemanfaatan limbah ampas gula ini tentu menjadi potensi baru. Pengembangan biobriket diharapkan tidak hanya untuk keperluan rumah tangga dan industri, tapi juga sebagai pembangkit listrik. Selain membantu mengurangi pencemaran lingkungan, biobriket bisa memberikan pilihan energi alternatif terbarukan untuk mengurangi ketergantungan masyarakat terhadap bahan bakar fosil.
Soal: Apa bahan campuran yang dapat dijadikan energi alternatif ampas tebu?
Jawaban: Eceng gondok
Baca juga pembahasan soal nomor berikutnya dibawah ini:
4. Apa manfaat yang diperoleh dengan mengembangkan energi alternatif dari ampas tebu?
Jawab: buka DISINI.
Demikian pembahasan kunci jawaban soal essay PTS penilaian tengah semester kelas 3 SD pada semester 2 tepanya tema 6 subtema 3 dan 4. Semoga bermanfaat dan berguna bagi kalian. Terimakasih, selamat belajar!