Edo Ingin Berhasil dalam Belajar, Edo Selalu Sibuk dengan Bermain

Edo ingin berhasil dalam belajar, Edo selalu sibuk dengan bermain. Tuliskan saranmu! Pembahasan kunci jawaban soal tema 4 kelas 3 SD/MI di buku tematik halaman 50. Tepatnya pada materi pembelajaran 1 subtema 2 Kewajiban dan Hakku di Sekolah.

Ayo Membaca! Bacalah dengan nyaring!

Edo Ingin Berhasil dalam Belajar

Rahasia Anak Pintar

Setiap anak di kelasmu pintar dan baik hati. Ada anak yang pintar olahraga atau menari. Ada juga yang pintar matematika atau bahasa. Ada yang pintar menyanyi atau berteman dengan semua orang.

Apakah kamu dapat pintar tanpa berusaha? Semua anak ingin pintar, tetapi belum tahu caranya. Jika ingin pintar, inilah rahasianya. Dengarkan saat guru menjelaskan. Kerjakan tugas-tugas tepat waktu. Banyaklah membaca dan berlatih. Jangan mudah menyerah. Bertanyalah kepada gurumu. Atur juga waktu belajarmu dengan baik. Selain itu, bertemanlah dengan banyak orang.

Bacalah pernyataan berikut! Tuliskan saran-saranmu!
5. Edo ingin berhasil dalam belajar. Edo selalu sibuk dengan bermain.

Saran: Sebaiknya Edo mengurangi waktu bermain dan lebih mementingkan belajar daripada bermain.

Baca Juga Pembahasan Soal Selanjutnya:

Ayo Berlatih!

Beni membantu Ibu Guru merapikan lemari kelas. Ia melihat persediaan kertas kelas yang tinggal sedikit. Semula tersedia 500 lembar kertas. Sisa kertas hanya 40 lembar. Waktu belajar masih tiga bulan. Mereka membutuhkan kertas untuk beberapa kegiatan kelas. Beni berpendapat mereka wajib menghemat kertas. Haruskah ibu guru membeli kertas baru? Apa saranmu?

Jawaban soal diatas, buka disini: Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 3 Halaman 49 50 51 52 55 Pembelajaran 1 Subtema 2

Demikian pembahasan kunci jawaban soal tema 4 kelas 3 SD MI halaman 50 tentang Edo ingin berhasil dalam belajar. Edo selalu sibuk dengan bermain. Semoga bermanfaat dan berguna bagi kalian. Baca juga pembahasan jawaban lain pada materi pembelajaran 1. Terimakasih, selamat belajar!