Jelaskan Proses Terjadinya Pendengaran Kelas 4 SD PTS Semester 1

Jelaskan proses terjadinya pendengaran, pembahasan jawaban soal PTS (Penilaian Tengah Semester) Kelas 4 IV SD MI pada materi tema 1 (subtema 1 dan 2) di buku tematik siswa kurikulum 2013 revisi 2017. Nah berikut ini pembahasan jawaban soal tersebut!

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan soal sebelumnya, dimana kalian telah mengerjakan soal tentang Darimanakah Sumber Bunyi Berasal. Sudah mengerjakannya kan? Jika belum, silahkan buka link tersebut!

Jelaskan Proses Terjadinya Pendengaran Kelas 4 SD PTS Semester 1

10. Jelaskan proses terjadinya pendengaran !

Jawab:

Proses terjadinya pendengaran :
a) Gelombang Suara masuk melalui telinga luar
b) Masuk ke membran timpani
c) Membran Timpani mengubah gelombang suara menjadi getaran
d) Getaran Diteruskan ke Koklea (Rumah Siput)
e) Getaran membuat cairan di rumah siput bergerak
f) Pergerakan cairan merangsang berbagai reseptor rambut di koklea (rumah siput)
g) Sel rambut akan bergetarà Getaran akan dikirim melalui saraf sensoris menuju otak dalam bentuk impuls
h) Otak menerima impuls dan menerjemahkannya sebagai suara

Demikian pembahasan kunci jawaban soal PTS (Penilaian Tengah Semester) kelas 4 IV SD MI tentang proses terjadinya pendengaran pada materi pembelajaran tema 1 subtema 1 dan 2. Semoga bermanfaat dan berguna bagi kalian. Terimakasih, selamat belajar!