Pembelajaran 2 Tema 2 Subtema 1 Sumber Energi Kelas 4

Rangkuman materi pembelajaran 2 tema 2 subtema 1 Sumber Energi Kelas 4 SD dan kunci jawabannya. Pada topik pelajaran tematik 2 SD/MI kelas IV tentang “Selalu Berhemat Energi” dibagi menjadi beberapa subtema, salah satunya Sumber Energi. Subtema 1 ini dibagi menjadi 6 pembelajaran. Berikut ini ringkasan isi pembelajaran kedua.

Selain Matahari, apa lagi ya sumber energi di bumi? Ayo kita cari tahu. Kalian sudah mempelajari manfaat energi panas matahari. Salah satu manfaat energi panas adalah untuk membantu pertumbuhan tanaman.

Ayo Bernyanyi!

Amatilah teks notasi angka “Menanam Jagung’.

Pembelajaran 2 Tema 2 Subtema 1 Sumber Energi Kelas 4

Identifikasi tinggi rendah nada dari notasi angka lagu tersebut. Apa yang kamu temukan?

Contoh jawaban :  buka DISINI.

Tahukah kamu tinggi rendah nada?
a. Berikut adalah urutan tinggi rendah nada 123456712345671234567
Semakin ke kanan nada akan semakin tinggi. Cobalah bersama gurumu. Pada teks lagu menanam jagung, tandailah

  1. Nada tinggi
  2. Nada rendah

b. Birama lagu adalah 4/4 . Itu menunjukkan bahwa dalam satu birama terdapat 4 ketukan. Satu ketukan akan bernilai 1/4.
c. Tanda 2 2 menunjukkan bahwa kedua nada dalam satu ketukan. Masingmasing 1/8 ketukan.

Cobalah dengan gurumu untuk menyanyikan notasi lagu menanam jagung sesuai dengan tempo dan tinggi rendah nada. Gurumu akan memberikan tanda dengan ketukan.

Tanaman jagung dapat tumbuh karena air. Apakah air juga merupakan sumber energi? Ayo kita cari tahu.

Ayo Mengamati!

Energi Air

Air merupakan salah satu sumber energi. Tubuh kita membutuhkan air untuk beraktivitas. Tidak hanya manusia, tumbuhan, dan hewan juga membutuhkan air. Selain diminum, air juga kita gunakan untuk memasak, mencuci, mandi, dan lain-lain.

Air juga dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi listrik. Salah satunya dengan menggunakan kincir air.

Amatilah di sekitarmu. Tulislah sebanyak-banyaknya manfaat air bagi kamu.

Contoh jawaban hasil pengamatan : kunci jawaban DISINI.

Air sangat penting bagi kita. Setiap orang berhak mendapatkan air yang bersih. Perhatikan gambar berikut.

Kunci Jawaban Pembelajaran 2 Tema 2 Subtema 1 Sumber Energi Kelas 4

Diskusikan dengan temanmu.
1. Mengapa anak tersebut minum?
2. Mengapa anak tersebut mandi?
3. Apakah mandi dan minum adalah kebutuhan?
4. Apa yang terjadi jika ia tidak mempunyai air bersih?
5. Apakah kita semua membutuhkan air bersih?
6. Apakah semua makhluk hidup berhak untuk mendapatkan air bersih?
7. Apa yang dimaksud dengan hak?
8. Carilah contoh hak-hak kita dalam kehidupan masyarakat berikut alasannya.

Jawaban : kunci jawaban buka DISINI

Setiap orang berhak mendapatkan air bersih. Untuk itu, setiap anggota masyarakat juga harus melaksanakan kewajibannya dengan baik.

Materi Pembelajaran 2 Tema 2 Subtema 1 Sumber Energi Kelas 4

Tulislah dalam diagram berikut. Contoh jawaban :

Apa itu hak arti contoh hak dan bukan contoh hak

Diskusikan dengan kelompokmu
1. Apa saja dampak dari kegiatan pada gambar A?
2. Apa saja yang akan terjadi jika kita tidak melakukan seperti gambar A?
3. Apa saja dampak dari kegiatan pada gambar B?
4. Apa saja yang akan terjadi jika kita tidak melakukan seperti gambar B?
5. Apakah kita harus melakukan seperti gambar A dan B?
6. Apa yang dimaksud dengan kewajiban?
7. Carilah contoh kewajiban kita dalam kehidupan masyarakat berikut alasannya.

Kunci jawaban : Buka DISINI

Tulislah dalam diagram berikut.

Apa itu kewajiban arti contoh bukan contoh kewajiban

Ayo Berlatih!

Pertanyaan :

Apakah dia sudah mendapatkan haknya dengan baik?

Jawaban :

  • Gambar 1 : Ya, dia sudah mendapatkan haknya
  • Gambar 2 : Ya, dia sudah mendapatkan haknya

Apakah dia sudah melaksanakan kewajibannya?

Jawaban :

  • Gambar 1 : Tidak, dia belum melaksanakan kewajibannya karena tidak menutup kran air ketika sedang tidak digunakan.
  • Gambar 2 : Ya, dia telah melaksanakan kewajibannya untuk mencuci pirang setelah digunakan.

Apa yang sebaiknya dia lakukan?

Jawaban :

  • Gambar 1 : Sebaiknya dia menutup kran ketika sedang menggosok gigi agar tidak boros air.
  • Gambar 2 : Sebaiknya dia menggunakan air scukupnya untuk mencuci piring agar hemat air.

Air merupakan salah satu energi yang paling penting bagi manusia. Setiap orang berhak mendapatkan air bersih. Kita wajib menghemat penggunaannya. Jadi, apa perbedaan hak dan kewajiban?

HakKewajiban
Hak lebih mengacu ke apa yang kita peroleh.
Hak juga harus dilihat sebagai hak individu seperti kebebasan.
Kewajiban lebih mengacu ke apa yang kita harus laksanakan.
Kewajiban di sisi lain adalah tanggung jawab kita sebagai warga negara atau individu.

Ayo Mencoba!

Bagaimana cara melakukan penaksiran ke ribuan? Isilah tabel berikut.

BilanganPenaksiranCara melakukan penaksiranHasil
45Puluhandibulatkan ke puluhan terdekat.50
477Ratusandibulatkan ke ratusan terdekat.500
23.458Ribuandibulatkan ke ribuan terdekat.20.000
236.679Ratusan Ribudibulatkan ke ratusan ribu terdekat.200.000
2.345.678Jutaandibulatkan ke jutaan terdekat.2.000.000

Kesimpulan.

Bagaimana cara melakukan penaksiran?

Menaksir operasi hitung adalah melakukan penaksiran terhadap operasi hitung. Operasi hitung bisa penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. Melakukan penaksiran adalah melakukan perkiraan. Jadi menaksir itu sama dengan mengira, memperkirakan, mengira-ngira. Caranya yaitu dengan melakukan pembulatan terlebih dahulu kemudian baru melakukan operasi hitung.

Berdasarkan data yang ditemukan oleh Siti. Jawablah pertanyaan berikut. Lakukan penaksiran ke puluhan terdekat.

1. Jumlah air yang digunakan di rumah Siti dan Edo.
2. Jumlah air yang dgunakan di rumah Lani, Dayu, dan Udin.
3. Jumlah air yang digunakan di rumah Dayu, dan Edo.
4. Jumlah air yang digunakan di rumah Siti, Edo, Lani, Dayu, dan Udin.
5. Selisih air yang digunakan di rumah Siti dan Dayu.
6. Selisih air yang digunakan di rumah Dayu dan Lani.
7. Selisih air yang digunakan di rumah Udin dan Edo.

Jawaban lengkap, buka disini: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 4 Halaman 11 12 13 14 15 17 18 Pembelajaran 2 Subtema 1 Sumber Energi

Nah itulah rangkuman materi pembelajaran 2 tema 2 subtema 1 Sumber Energi Kelas 4 SD dan kunci jawabannya secara singkat, semoga bermanfaat. Lihat secara lengkap? Buka buku siswa dan guru tema 2 subtema 1 Sumber Energi.