Materi Mengukur Panjang | SD Belajar Dari Rumah di TVRI

Rangkuman materi Mengukur Panjang, pelajaran Matematika SD kelas 1-3 belajar dari rumah di TVRI yang tayang pada hari selasa 21 April 2020 beserta soal, pembahasan dan kunci jawabannya.

Pada video pembelajaran kali ini merupakan lanjutan dari pertemuan sebelumnya di mana di hari senin kalian telah melihat video animasi Sahabat Pelangi tentang Kue Bolu.

Nah langsung saja ke pembahasan materi tentang cara mengukur panjang berikut ini contoh soal dan cara mengerjakannya.

Apakah itu satuan tidak baku? Satuan tidak baku adalah satuan yang belum disepakati oleh sebagian orang. Contoh satuan tidak baku untuk panjang adalah Jengkal. Selain itu ada langkah, dan depa.

Pengukuran dengan menggunakan jengkal pada tangan adalah pengukuran satuan tidak baku.

1. Manakah yang menunjukan cara mengukur panjang persegi panjang yang benar? Perhatikan gambar berikut ini :

Materi Mengukur Panjang SD Belajar Dari Rumah di TVRI

Pilihan pertama : Dua penggaris mengukur persegi panjang dari sisi ke sisi
Pilihan kedua : Dua penggaris mengukur persegi panjang namun ada jarak
Pilihan ketiga : Dua penggaris mengukur persegi panjang namun tumpang tindih.

Dari 3 pilihan jawaban diatas, tentu jawaban yang paling tepat adalah pilihan pertama, yakni dua penggaris mengukur persegi panjang dari sisi ke sisi.

2. Manakah yang menunjukan cara mengukur penghapus yang benar?

Soal Rangkuman Materi Mengukur Panjang SD TVRI

Pilihan pertama : Dua penggaris mengukur penghapus namun tumpang tindih.
Pilihan kedua : Dua penggaris mengukur penghapus namun ada jarak.
Pilihan ketiga : Dua penggaris mengukur penghapus dari sisi ke sisi.

Jawaban yang benar adalah pilihan ketiga, karena dua penggaris mengukur penghapus dari sisi ke sisi.

3. Berapakah panjang lantai bank dibawah ini dalam meter?

Kunci Jawaban Soal TVRI Mengukur Panjang

Cara mengukurnya, geser penggaris tersebut sehingga menempel ke lantai bank. Sehingga diperoleh panjang lantai bank tersebut adalah 4 meter.

4. Berapakah panjang lapangan rumah Maria dalam meter?

Soal SD mengukur panjang tvri

Cara mengerjakan : gerakan/pindahkan penggaris untuk mengukur. Jadi jawaban yang tepat adalah 8 meter.

5. Berapakah panjang baki kukis dalam centimeter?

Pembahasan Soal SD di TVRI Mengukur Panjang

Cara mengerjakan : Gerakan/pindahkan penggaris untuk menggambar. Jadi jawaban yang tepat adalah 8 centimeter.

Soal pertanyaan untuk segmen mengukur panjang :

1. Ukurlah panjang meja di rumahmu dengan menggunakan penggaris, kemudian ukur dengan menggunakan jengkal tangan. Bandingkan kedua hasil pengukuran tersebut?

2. Panjang tongkat A adalah 8 cm, panjang tongkat B adalah 68 cm. Tongkat mana yang lebih panjang?

3. Ibu ingin menyusun beberapa meja di dinding sepanjang 9 meter. Jika Panjang masing-masing meja 2 meter. Berapa meja yang bisa disusun sepanjang dinding?

Kerjakan tiga soal tersebut dengan benar. Cek jawaban kalian apakah benar atau tidak DISINI. Nah demikian rangkuman materi Mengukur Panjang SD kelas 1-3 Belajar Dari Rumah di TVRI selasa 21 April 2020.